Para pengguna Instagram kini sudah bisa melakukan video call dengan 50 orang sekaligus. Instagram saat ini sudah terintegerasi dengan Messenger Rooms.
Instagram menyampaikan kabar baik ini melalui akun resmi Twitter-nya, @instagram pada Kamis (28/5/2020).
"Cara mudah untuk video chat dengan hingga 50 orang favoritemu? Mulai hari ini, kamu bisa menciptakan Messenger Rooms di Instagram dan mengundang mereka untuk bergabung," demikian keterangan dari Instagram.
Sebagai informasi, Messenger rooms merupakan layanan dari Facebook yang memungkinkan pengguna melakukan video call hingga 50 orang secara gratis tanpa batas waktu.
Rooms dapat dibuat langsung dari Messenger atau Facebook dan memberikan Anda kemampuan membagikan tautan untuk mengundang siapa saja untuk bergabung, bahkan jika mereka tidak memiliki akun Facebook.
Setelah Instagram, WhatsApp juga diintegrasikan dengan Messenger Rooms. Jadi pengguna WhatsApp bisa video call 50 orang dalam satu panggilan. Fitur ini sedang diujicobakan belum dirilis secara. Mereka yang tergabung dalam program WhatsApp beta program sudah mencoba fitur ini. (Arie Nugroho)
Tutorial Cara Pakai Instagram Video Call dengan 50 Orang:
1. Log-in ke Instagram
2. Ketuk ke direct message (DM) yang ada di kanan atas.
3. Selanjutnya pilih ikon 'video' yang ada di kanan atas
4. Lalu pilih opsi 'create a room'. Pilih teman yang akan diajak video call dan selanjutnya join room.
5. Fitur create room langsung aktif bila aplikasi Facebook sudah diaktifkan di ponsel kamu. Bila tidak kamu harus log-in ke akun Facebook dulu atau aktifkan akun facebook dengan mendownload aplikasi Facebook.
Comments