top of page

Hantu Resesi Ekonomi Kembali Gentayangan, Filipina Jadi Korban

  • Writer: MyCity News
    MyCity News
  • Aug 6, 2020
  • 1 min read


Hantu resesi ekonomi kembali memakan korban. Setelah Singapura, negara Asia Tenggara lainnya, Filipina, secara resmi jatuh ke jurang resesi ekonomi akibat pandemi Covid-19.


Ini menjadi kali pertama selama hampir tiga dekade Filipina mengalami resesi ekonomi. Filipina terakhir kali masuk ke jurang resesi ekonomi pada 29 tahun lalu.


Seperti dilansir Reuters, Kamis (6/8/2020), pada kuartal II-2020, ekonomi Filipina mencatatkan minus 16,5% dibandingkan dengan tahun sebelumnya.


Baca Juga:


Adapun pada kuartal sebelumnya, Filipina mencatatkan kontraksi ekonomi minus 0,7%. Menurut data dari Philippine Statistics Authority, ini merupakan resesi ekonomi terparah sejak tahun 1981.


"Ekonomi Filipina jatuh ke jurang resesi di kuartal II-2020 akibat dampak dari lockdown saat pandemi," kata Ekonom Senior ING Nicholas Antonio Mapa.


"Dengan jumlah pengangguran yang diprediksi akan naik di bulan-bulan mendatang, kami tidak melihat akan ada perbaikan konsumsi dalam waktu dekat, apalagi jumlah kasus positif COVID-19 masih terus bertambah," dia menambahkan.


Sebelumnya, beberapa negara sudah menyatakan mengalami resesi ekonomi seperti Singapura, Hong Kong, Jerman, Australia, bahkan Amerika Serikat (AS). (Arie Nugroho)




Comments


bottom of page