top of page

Facebook Hapus 7 Juta Postingan Sesat Soal Covid-19

  • Writer: MyCity News
    MyCity News
  • Aug 12, 2020
  • 1 min read

Raksasa teknologi media sosial, Facebook telah menghapus 7 juta postingan sesat tentang Covid-19 di platformnya. Postingan disinformasi yang dihapus ini berasal dari Facebook dan Instagram pada rentang waktu April hingga Juni 2020.


Facebook juga memberikan label peringatan pada 98 juta postingan lainnya tentang Covid-19 di Facebook selama periode tersebut. Meski begitu, postingan yang bepotensi menyesatkan itu tidak cukup berbahaya sehingga tidak cukup sampai dihapus.



Dikutip dari Washington Post, Rabu (12/8/2020), Facebook juga mengerahkan teknologi kecerdasan buatannya untuk membantu dalam pekerjaan ini. Perusahaan mengklaim adanya peningkatan dalam hal jumlah postingan yang dihapus karena melanggar kebijakan, termasuk yang terkait disinformasi tentang virus Corona.



Meski demikian, akan selalu ada konten yang berhasil lolos dan menyebar di media sosial. Mei lalu misalnya, Facebook dan Youtube kecolongan mengabaikan video 'Plandemic' beredar. Meski telah dihapus, video teori konspirasi tentang penyebaran virus corona ini terlanjur ditonton jutaan kali. (Dimas Satrio)


Foto: Istimewa


Comments


bottom of page