top of page

Bos BTPN: Pandemi Ubah Gaya Hidup Masyarakat Soal Keuangan

  • Writer: MyCity News
    MyCity News
  • Sep 4, 2020
  • 1 min read


Pandemi Covid-19 mengubah kebiasaan dan perilaku masyarakat dalam keuangan. Pernyataan ini diperoleh dari survei yang dilakukan oleh BTPN pada ratusan nasabah berusia 17-40 tahun.


Direktur Utama BTPN, Ongki Wanadjati Dana mengatakan survei tersebut menunjukkan 79% responden menggunakan digital banking sebagai channel, 41% menggunakan internet banking, dan 24% menggunakan ATM.



Hal itu ia sampaikan pada Webinar CNBC Indonesia bertajuk "Sistem Pembayaran Digital Jadi Jurus Ampuh Saat Pandemi Covid-19 & Masa Depan", Kamis (3/9/2020).


"Ada 10% yang datang ke teller kami. Jalur layanan perbankan digital menjadi jalur yang paling banyak digunakan akhir ini," kata Ongki.



Ia menambahkan nasabah merasakan ketidakpastian masa depan selama pandemi Covid-19. Banyak di antara mereka yang melakukan perencanaan keuangan dengan hati-hati dan mengelola keuangan secara ketat.


Nasabah juga menyimpang uang mereka dalam bentuk tabungan dan deposito agar hasilnya maksimal.



"Aktivitas paling banyak dilakukan selama pandemi Covid-19 di Jenius adalah menabung, dan aktivitas secara online, belanja online, bayar tagihan, dan membeli makanan secara online serta top up uang elektronik," ucapnya.


"Kami juga mengamati peningkatan signifikan atas digital bank Jenius, nasabah memanfaatkan fitur Send It, mereka mengelola tabungan dengan Flexi Saver, kemudian melakukan top up uang elektronik dengan e-wallet center dan belanja online menggunakan kartu debit Visa Jenius dan melakukan pembayaran tagihan inline dengan Pay Bills," imbuh Ongki. (Al-Hanaan)


Image by luxstorm from Pixabay


Comments


bottom of page