Saudi Akan Terbitkan Kembali Visa Turis Pada 2021
- MyCity News
- Sep 27, 2020
- 1 min read

Pemerintah Arab Saudi berencana untuk menerbitkan kembali visa turis pada awal 2021 setelah penangguhan berbulan-bulan di tengah langkah-langkah ketat pemerintah untuk mencegah penyebaran virus corona (Covid-19).
"Untuk visa turis, sampai saat ini kami membicarakan tentang awal tahun depan. Jika kedaan membaik atau jika ada perkembangan positif terjadi sehubungan dengan vaksin, kami mungkin mempercepat dan menerbitkannya lebih awal," ujar Menteri Pariwisata Saudi, Ahmed al-Khateeb dalam wawancara virtual dengan Reuters, Minggu (27/9/2020).
Kerajaan itu yang membuka pintunya bagi turis asing pada September 2019 dengan meluncurkan skema baru visa baru untuk 49 negara, berharap sektor tersebut menyumbang 10 persen bagi produk domestik bruto pada 2030.
Pada akhir Februari, Saudi menutup perbatasannya bagi peziarah asing dan turis dari sedikitnya 25 negara. Pada Maret, kerajaan itu melarang semua perjalanan masuk dan keluar negara.
Khatteb mengatakan sektor pariwisata telah terpukul keras dan diperkirakan akan mengalami penurunan 34-45 persen pada akhir tahun. Namun, fokus pada pariwisata domestik selama musim panas dapat menutupi krisis ekonomi selama pandemi.
"Pandemi ini adalah risiko sistematis yang menimpa semua orang. Namun, kami telah melihat pertumbuhan tahunan 30 persen dalam pariwisata domestik, yang di luar ekspektasi kami," tambahnya. (Dimas Satrio)
Foto: Istimewa
Comments