MUI Menolak Tegas Invasi Israel ke Tanah Palestina
- MyCity News
- Jul 3, 2020
- 1 min read

Keinginan Israel untuk melakukan aneksasi atau mencaplok sebagian Wilayah Tepi Barat mendapatkan penolakan dari berbagai negara, termasuk Indonesia. Majelis Ulama Indonesia (MUI) menolak secara tegas invasi Israel ke tanah Palestina.
MUI menegaskan resonansi atas konflik Palestina bukan lagi masalah lokal melainkan isu global yang menyangkut Indonesia di dalamnya.
Ketua Bidang Hubungan Luar Negeri dan Kerjasama Internasional MUI, Prof Sudarnoto Abdul Hakim, menyayangkan adanya negara-negara tertentu yang ingin memanfaatkan situasi kesengsaraan pandemi Covid-19 ini sebagai alat untuk kepentingan politik, yaitu rencana Zionis Israel menganeksasi wilayah tepi barat Palestina hampir 30-40 persen.
Baca Juga:
Padahal, upaya penyelesaian konflik sudah dilakukan. Majelis Umum dan Dewan Keamanan Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) sudah mengeluarkan resolusi, yakni solusi dua negara.
"(Dan) Memberikan kedaulatan serta kemerdekaan penuh atas warga Palestina. Namun, usaha perdamaian yang telah dilakukan terkoyak hak veto yang dimiliki AS," ungkapnya seperti dilansir situs resmi MUI, Jumat (3/7/2020).
Di tengah konflik antar negara ini, Sudarnoto bersyukur Indonesia masih tetap teguh membela isu kemanusiaan dan kemerdekaan Palestina dan lantang menyuarakan penolakan atas aneksasi ini.
Kendati Indonesia tidak memiliki hubungan diplomatik dengan Israel, menurutnya peranan kekuatan civil society, termasuk ormas Islam, pembela hak asasi manusia, dan pers, menjadi penting saat ini. (Arie Nugroho)
Comments