Terhitung sejak dua pekan lalu, Pemerintah pusat menerapkan kebijakan New Normal atau tatanan hidup normal yang baru. Kebijakan itu membuat aktifitas masyarakat berangsur kembali seperti biasanya.
Bersamaan dengan hal tersebut, beberapa transportasi umum juga mulai kembali berjalan seperti biasanya, salah satunya Gojek yang per 8 Juni kemarin sudah aktif kembali.
Beberapa angkutan umum di Jabodetabek juga telah kembali beroperasi walaupun dengan rute dan jadwal keberangkatan yang terbatas.
Baca Juga: Korea Utara Bom Kantor Penghubung 2 Korea
Beberapa hal perlu dipersiapkan agar terhindar dari penularan virus Corona. Berikut ini adalah lima tips aman naik kendaraan umum agar terhindar dari corona Covid-19 seperti dirangkum dari berbagai sumber.
1. Pakai masker
Sebaiknya selalu pakai masker sejak berangkat dari rumah hingga kembali pulang ke rumah. Tentu saja hal ini harus menjadi prioritas ketika kamu ingin bepergian terlepas kamu sakit atau sehat.
Selain melindungi diri dari orang lain yang batuk atau bersin saat di angkutan umum, masker juga berfungsi untuk melindungi orang lain saat kamu batuk atau bersin. Anda juga harus memperhatikan kondisi sekitar ketika hendak batuk atau bersin, pastikan untuk menutup mulut dan hidung dengan siku tangan bagian dalam ketika batuk atau bersin.
2. Jaga jarak
Pastikan Anda menjaga jarak dengan orang lain baik saat di dalam angkutan umum mau pun saat menunggu di halte. Sebaiknya Anda jaga jarak semaksimal mungkin dengan orang lain untuk mengurangi risiko penyebaran virus.
Selain jaga jarak, sebaiknya Anda juga mengurangi komunikasi atau berbicara dengan orang lain saat di dalam angkutan umum. Kamu bisa menolak secara halus saat diajak berbicara atau menjaga jarak dengan orang lain.
3. Jangan menyentuh area wajah
Kurangi dalam menyentuh area wajah. Meski Anda sudah mengurangi sentuhan dengan jari, Anda tidak pernah tahu jika ada virus atau kuman yang menempel. Sebaiknya Anda kurangi bahkan jangan menyentuh area wajah sembarangan, apa lagi saat di dalam angkutan umum.
Anda boleh menyentuh area wajah bila sudah turun dari angkutan umum dan sudah mencuci tangan sampai bersih. Pastikan Anda mencuci tangan dengan bersih bahkan hingga ke sela-sela jari.
4. Kurangi sentuhan jari tangan
Saat naik angkutan umum, sebaiknya kurangi sentuhan langsung dengan jari tangan terutama kepada benda-benda yang sering disentuh orang lain seperti tiang bus, pegangan bus, tempat duduk bus, dan handel pintu bus.
Untuk menyiasatinya, Anda bisa terlebih dahulu mengelap atau membersihkan benda yang hendak kamu sentuh tersebut dengan tisu basah. Misalnya mengelap pegangan di bus dan cuci tangan dengan air dan sabun atau dengan hand sanitizer saat sudah turun dari bus.
5. Konsumsi Multivitamin
Saat bepergian dengan angkutan umum, pastikan Anda selalu menjaga kondisi tubuh sehat dan prima untuk beraktivitas. Terutama untuk memastikan kamu tidak mengalami gejala virus COVID-19 seperti demam, batuk kering, nyeri tenggorokan, sesak napas, dan gejala lainnya.
Untuk itu selalu perkuat imun tubuh dengan mengonsumsi multivitamin. Jangan lupa untuk berolahraga agar tubuh tetap bugar dan kuat. (Dimas Satrio)
Foto: Istimewa
Comments