top of page
Writer's pictureMyCity News

Dampak Pandemi Covid-19, BMW PHK Ratusan Karyawan



Pandemi Covid-19 kembali memakan korban dari segi bisnis. 400 pekerja di pabrik MINI BMW di Oxford, Inggris, akan diberhentikan dari tugasnya karena permintaan mobil mengalami penurunan.


Produksi di pabrik itu sebelumnya harus dihentikan pada bulan Maret karena pandemi virus Corona. Dua bulan setelahnya produktivitas kembali berlanjut, namun permintaan untuk Mini masih sangat rendah dan keputusan mengurangi kapasitas produksi ini harus diambil.


Baca Juga:


Pengurangan pekerja ini menyebabkan satu jalur produksi Mini akan berkurang yang mana sebelumnya ada tiga jalur produksi. Produksi ini akan efektif pada bulan Oktober dan akan tetap menggunakan siklus kerja lima hari dalam seminggu.


Karyawan yang termasuk dalam kebijakan ini akan dikabarkan pada pertengahan bulan depan.


"Seperti pabrikan otomotif lainnya, target volume kami untuk tahun 2020 harus berubah. Karena itu, kami telah membuat keputusan sulit untuk menyesuaikan pola produksi kami di Mini Plant Oxford mulai Oktober," kata eksekutif HR pabrik Mini, Bob Shankly.


Shankly mengatakan bahwa keputusan ini sudah dipertimbangkan dengan mendengar pertimbangan dari serikat kerjanya. Pabrik itu juga mengaku telah cukup lama berusaha untuk melindungi pekerjanya di masa sulit ini.


"Ini akan memberi fleksibilitas yang kami butuhkan untuk menyesuaikan produksi kami dalam jangka pendek hingga menengah, sesuai dengan perkembangan di pasar global. Keputusan kami telah dibuat setelah berdiskusi dengan perwakilan serikat pekerja dan kami menyadari bahwa rencana kami akan berdampak pada orang-orang selama waktu yang tidak pasti," papar dia. (Arie Nugroho)




526 views0 comments

Comments


bottom of page