Crash dari Balap Motorcross, Andrea Dovizioso Alami Cedera Parah
- MyCity News
- Jun 29, 2020
- 1 min read

Kabar buruk datang dari dunia balap MotoGP. Pembalap tim pabrikan Ducati, Andrea Dovizioso mengalami kecelakaan saat mengikuti balapan motorcross di Italia pada Minggu 28 Juni 2020.
Dilaporkan Corsedimoto.com, Senin (29/6/2020),Dovi langsung dilarikan ke rumah sakit setempat. Pembalap asal Italia itu mengalami cedera ada collarbone kiri dan diharuskan mengikuti operasi di Modena, Italia.
"Setelah mengalami kecelakaan saat balapan di Faenza, Andrea Dovizioso mengalami cedera collarbone kiri. Setelah berkonsultasi dengan Prof. Porcellini, ia (Dovi) memutuskan untuk melanjutkan proses operasi, supaya bisa fit di awal musim MotoGP 2020," tutur pihak Ducati di laman twitter resminya.

Kecelakaan itu terjadi akibat pendaratan yang salah setelah melakukan jumping. Meski begitu, Dovi diyakini bisa tampil di seri pembuka MotoGP 2020 yang berlangsung di Sirkuit Jerez, Spanyol pada 17-19 Juli mendatang.
Sebelum mengikuti ajang balap motorcross, pihak Ducati dikabarkan telah memberi izin kepada Dovizioso untuk mengikuti balapan tersebut. Sebagai ajang pemanasan untuk MotoGP mendatang. (Dimas Satrio)
Foto: Istimewa
コメント