Komite Eksekutif (Exco) Konfederasi Sepakbola Asia (AFC) memutuskan untuk menunda gelaran Piala Asia U-16 dan U-19 dalam rapat virtual pada Kamis (10/9/2020). Langkah itu diambil karena wabah corona yang turut menghantam industri olahraga.
"Ini adalah masa-masa sulit bagi semua orang yang berhubungan dengan sepakbola dan olahraga secara umum. Kami mengambil langkah-langkah untuk memastikan kesejahteraan finansial AFC dan anggota lainnya," ujar Presiden AFC, Shaikh Salman bin Ebrahim Al Khalifa, dikutip dari laman resmi AFC.
Piala Asia-U16 sedianya digelar di Bahrain pada 25 November hingga 12 Desember 2020. Di ajang ini, Indonesia tergabung di Grup D yang notabene diisi tim-tim kuat.
Selain Indonesia, Grup D diisi juara bertahan Jepang, Arab Saudi dan Cina. Di Piala Asia U-16 2020, Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan sudah mencanangkan target. Ia meminta Bima Sakti selaku pelatih Timnas Indonesia U-16 untuk membawa Marcellino Ferdinan dan kawan-kawan ke semifinal Piala Asia U-16 2020. (Dimas Satrio)
Foto: Istimewa
Comments